Liburan Tahun Baru di Pulau Tidung Murah Meriah

Pulau Tidung merupakan salah satu pulau terindah yang ada di Kepulauan Seribu, banyak wisatawan lokal yang menyempatkan diri untuk berlibur di tempat ini untuk bisa menikmati keindahan alam dan juga bisa menenangkan diri. Agar nantinya waktu liburan tidak terbuang secara percuma sebaiknya lakukan liburan tahun baru di Pulau Tidung saja.

Untuk bisa liburan di tempat ini sebenarnya tidak terlalu sulit karena banyak agen yang sudah menawarkan paket wisata ke pulau ini jadi cukup beli saja paket wisata tersebut nantinya bisa langsung menikmati liburan menyenangkan di Pulau Tidung. Tetapi wisatawan juga bisa pergi sendiri tanpa ada bantuan dari agen tapi tetap harus berhati-hati saat berlibur.

Kenapa Pulau Tidung Selalu Ramai Wisatawan?

Pulau di gugusan Kepulauan Seribu Sebenarnya ada banyak tetapi belum ada pula yang bisa mengalahkan kepopuleran Pulau Tidung. Kalau sudah memasuki waktu liburan seperti liburan tahun baru pasti banyak masyarakat yang lebih memilih untuk menghabiskan waktunya berwisata ke Pulau Tidung daripada pergi ke pulau lainnya.

Alasan utama kenapa wisatawan sampai sangat suka dengan Pulau Tidung adalah pulau ini masih sangat asri sehingga lingkungan di sekitar pulau masih sangat terjaga. Selain dikarenakan alasan tersebut juga dikarenakan wisatawan bisa melakukan banyak hal di pulau ini dan untuk tahu apa saja kegiatan yang nantinya dapat dilakukan selama berada di Pulau Tidung bisa baca ulasan berikut.

  • Menyelusuri Keindahan Bawah Laut

Wisatawan yang umumnya liburan di Pulau Tidung pasti akan memilih untuk mencoba untuk menikmati keindahan bawah laut pulau ini. Aktivitas ini memang menjadi salah satu daya tarik Pulau Tidung yang dapat menarik wisatawan lokal maupun internasional. Sebenarnya pemandangan bawah laut di pulau lain juga bagus tapi keindahan pemandangan di bawah laut pulau ini juga tidak kalah menggoda.

Baca juga: Trip Seharian di Pulau Tidung Yang Menyenangkan

Untuk bisa menikmati pemandangan tersebut maka perlu melakukan snorkeling ataupun melakukan diving dan untuk melakukan kegiatan tersebut maka diperlukan peralatan yang memadai agar selalu aman saat melakukan aktivitas ini. Wisatawan nantinya selama menikmati pemandangan tersebut juga bisa berfoto bersama ikan-ikan cantik.

  • Menghabiskan Waktu Bermain Permainan Air

Untuk bisa mencoba melakukan permainan air yang sedang viral saat ini tidak perlu pergi ke Pulau Bali karena permainan air bisa dinikmati di pulau ini. Beberapa permainan air yang nantinya bisa dicoba wisatawan adalah cano, sofa boat, dan juga banana boat.

Semua permainan tersebut sangat aman untuk dimainkan karena setiap kali wisatawan akan menaiki permainan tersebut akan didampingi oleh pemandu yang sudah berpengalaman dan juga profesional. Selain itu selama menaiki permainan tersebut juga sudah menggunakan alat keselamatan yang SNI jadi keselamatan wisatawan tetap terjaga. Untuk bisa menikmati permainan air tersebut maka tidak ada salahnya untuk mencoba liburan tahun baru di Pulau Tidung.

  • Berpetualang di Sekitar Pulau

Wisatawan yang memiliki jiwa petualang sangat cocok untuk mendatangi tempat ini karena pulau ini dikelilingi pulau-pulau kecil yang dapat dijelajahi wisatawan. Pulau kecil yang nantinya bisa dikunjungi wisatawan selama berada di kawasan Pulau Tidung adalah Pulau Tidung Kecil, Pulau Payung Kecil, Pulau Air dan tentunya harus mengeluarkan biaya sewa kapal lagi jika berkunjung ke pulau air atau pulau yang lbh jauh.

Setiap pulau kecil yang bisa dikunjungi mempunyai daya tarik tersendiri dan salah satunya adalah Pulau Payung Kecil. Kalau wisatawan mengunjungi pulau ini nantinya bisa menikmati pantai pasir putih. Kalau hanya ingin melihat keindahan bawah laut bisa juga datangi spot Pulau Tidung Kecil. Agar nantinya bisa mendatangi semua pulau tersebut bisa memanfaatkan jasa agen liburan tahun baru di Pulau Tidung terpercaya.

  • Berfoto Ria

Wisatawan yang menyukai dunia fotografi juga sangat cocok mendatangi tempat ini karena di tempat ini ada banyak sekali spot menarik yang dapat diabadikan menggunakan kamera smartphone maupun kamera DSLR. Wisatawan bisa mengambil momen-momen bahagia bersama keluarga, pasangan ataupun bersama teman dengan background pemandangan pantai yang begitu indah.

Baca juga: Wisata Pulau Tidung dari Marina Ancol dan Biayanya

Kalau wisatawan suka mengambil momen-momen langka bisa juga bisa mengambil momen di mana matahari terbit dan juga matahari terbenam. Untuk bisa mendapatkan momen seperti itu maka jangan hanya berlibur satu hari saja tetapi gunakan semua waktu liburan tahun baru di Pulau Tidung agar bisa mengabadikan kedua momen tersebut.

  • Melompat Dari Atas Jembatan Cinta

Wisatawan yang senang menguji adrenalin maka bisa mencoba untuk melakukan aktivitas yang satu ini. Ada banyak sekali wisatawan yang sudah mencoba terjun dari atas jembatan cinta yang ada di Pulau Tidung. Sensasi terjun dari atas ketinggian langsung masuk ke dalam air laut sangat menyenangkan dan patut untuk dicoba sekali seumur hidup.

Jembatan ini sebenarnya tidak terlalu ekstrem karena tingginya hanya 6 meter saja tetapi perlu berhati-hati apabila menderita penyakit tertentu. Kalau sudah terjun dari jembatan ini jangan merasa takut terbentur batu karang sebab perairan yang ada di bawah jembatan cukup dalam. Kalau tidak ingin terjun bisa juga berjalan-jalan menelusuri Jembatan Cinta untuk bisa pergi ke Pulau Tidung besar atau ke Pulau Tidung kecil.

Fasilitas Yang Ada di Pulau Tidung

Wisatawan sangat suka liburan tahun baru di Pulau Tidung karena tempat ini merupakan salah satu tempat wisata yang mempunyai fasilitas terlengkap. Kalau di pulau lain belum tentu ada fasilitas seperti di pulau ini karena hanya pulau inilah yang sudah dihuni banyak orang sehingga fasilitasnya sudah lengkap sehingga wisatawan akan sangat nyaman berada di pulau ini. Untuk tahu apa saja fasilitas yang dapat digunakan di tempat ini baca ulasan berikut.

  • Warung Makan

Warung makan sangat mudah ditemukan di Pulau Tidung dan setiap warung makan menyediakan jenis makanan yang berbeda-beda. Menu makanan yang paling mudah ditemukan di warung makan adalah aneka makanan yang terbuat dari hasil laut. Jadi nantinya wisatawan dapat menikmati makanan yang terbuat dari olahan ikan laut maupun dari jenis seafood lainnya. Untuk rasa makanan sudah pasti enak karena bahan makanan yang digunakan masih sangat segar.

  • Toko Oleh-Oleh

Selain bisa menemukan warung makan ternyata di tempat ini juga dapat menemukan toko oleh-oleh yang menjual oleh-oleh khas Pulau Tidung. Oleh-oleh yang bisa dibeli di tempat tersebut harganya sangat terjangkau dan ada beberapa jenis oleh-oleh yang sangat diminati oleh wisatawan. Adalah baju yang memiliki gambar Pulau Tidung dan juga kerajinan tangan yang terbuat dari kerang ataupun benda-benda lain yang didapatkan dari laut.

  • Camping Area

Fasilitas yang satu ini menjadi salah satu fasilitas yang diminati para backpacker di Pulau Tidung, wisatawan yang suka berkemping sangat terpadu dengan adanya fasilitas ini karena tidak perlu lagi mencari tempat berkemping yang aman. Untuk bisa menikmati fasilitas ini cukup membayar biaya kebersihan dan berkoordinasi dengan petugas penjaga di Pulau Tidung Kecil, jadi untuk liburan tahun baru di Pulau Tidung tidak perlu menyiapkan banyak uang karena fasilitas yang tersedia tarifnya murah-murah.

(OC/2022)

4.3/5 - (7 votes)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *